Jumat, 24 Juli 2015

Review: Etude House Precious Mineral BB Cream Bright Fit #W13 Natural Beige (repost from my old blog)

Original Date Post : Friday, November 8, 2013

Thank God It's still Friday <3

Buat aku, makeup item nomor satu yang paling essential itu adalah bb cream :) karena bb cream multifungsi, sebagai pelembab, foundation, skincare (walaupun sedikit kandungan skincare-nya), dan juga sebagai sunscreen ^^
Nah yang aku review kali ini adalah bb cream merek korea pertama yang aku punya, dulu banget aku pernah sempet cobain bb cream dari Caring Colours Everlast (aku coba beli bb cream ini karena harganya murah banget) yang akhirnya aku hibahin ke mbak-ku karena gak cocok sama warnanya yang terlalu gelap :'(
Then, aku baca review-review tentang Etude House Precious Mineral BB Cream Bright Fit yang katanya oke buat dicoba, akhirnya aku coba beli deh ^^. BB cream yang aku review kali ini merupakan repurchased aku yang kedua (udah pakai 2 tube).

So, gimana performance bb cream ini menurut aku? Let's check out!

Etude House Precious Mineral BB Cream Bright Fit ada 4 pilihan warna, aku pilih warna #W13 Natural Beige, aku pikir warna ini paling aman buat dicoba, harapanaku sih warnanya pas masuk di kulitku, ga terlalu terang maupun gelap... Hasilnya? We will see....

Mine is #W13 Natural Beige

Packaging

BB cream ini dikemas dalam bentuk tube yang agak besar, berisi 60gram cream. Jumlah 60gram ini termasuk cukup banyak, buat aku, bisa cukup untuk pemakaian sekitar 6-8 bulan. Warna tube-nya pink muda agak glossy, dengan warna tutupnya ungu tua transparan.
 Tube kedua-ku, isinya kurang lebih tinggal setengah...
Nice design <3
Yang paling aku suka bb cream ini memakai pump untuk mengeluarkan isi krimnya, jadi sangat higienis dan juga kita bisa mengatur seberapa banyak krim yang ingin kita keluarkan (anti tumpah > travel friendly).
The pump works really well :)
Scent and Texture

BB cream ini teksturnya light, tidak terlalu kental menurut aku. Sangat mudah dan cepat dibaurkan di wajah (something I love!). But, there's no something special for its smell. Aromanya sulit untuk dideskripsikan dengan kata-kata. Tidak ada aroma flower or something sweet else, hanya seperti aroma pelembab muka biasa.
Love the texture
Swatch and Coverage

Ketika dicoba di punggung tanganku, warna #W13 terlihat agak lebih gelap dibandingkan warna kulitku dan ketika dicoba di muka juga lebih gelap dan baru-baru ini aku sadar bahwa shade #W13 mempunyai warna pink undertone, sedangkan kulitku yellow undertone. Entah di foto ini kelihatan atau engga yah...(sorry for bad photo quality T,T). Jadi agak sedikit kurang masuk warnanya :S(maybe next time aku bakalan coba beli shade yang lebih terang).
Untuk coveragenya, bb cream ini termasuk light to medium coverage. Aku tidak menyarankan mem-build-up untuk mendapatkan coverage yang lebih. Karena menurutku bb cream memang hanya untuk coverage sehari-hari yang light, jika dipakai terlalu tebal malah akan terlihat kurang natural dan cakey di wajah. Finishing bb cream ini akan terlihat efek sedikit 'glowy' namun tidak terlalu berlebihan dan glowy-nya terlihat sangat natural <3
Terlihat agak belang di batas pergelangan tanganku...
Oil Control

Ketika menggunakan bb cream, biasanya aku men-set dengan bedak tabur tipis-tipis agar hasilnya lebih matte dan kontrol minyak yang lebih baik (mukaku tipe kombinasi). Bb cream ini bisa meng-hold minyak di wajahku kurang lebih sampe 4 jam dalam aktivitas indoor dan outdoor, kalau aktivitas hanya di indoor ber-AC bisa sampai 6 jam kurang lebih.
Setelah 20 menit di atas kertas minyak
Price

Di counter resmi Etude House, bb cream ini dijual dengan harga kurang lebih 400 ribuan (in Rupiah). Kamu bisa mendapatkan jauh lebih murah dengan memesan di online shop, kurang lebih 3 kali lipat murahnya, namun biasanya harus pre-order 3 sampai 4 minggu.

Like

Light texture
- Easy to blend
- Enough coverage (in my opinion)
- Isinya banyak
- Nice packaging
- Ada efek natural glowy

Dislike

- Standart oil control
- Cakey kalo terlalu terbal atau salah cara pemakaian kurang tepat
- Harga di counter sangat mahal :(

Repurchase?

Maybe not. Ini sudah tube keduaku, aku mau coba bb cream yang lain ^^

Recommended?

Yes~

Disclaimer: This product I puchased with my own money and for personal use.

“Beauty, to me, is about being comfortable in your own skin. That, or a kick-ass red lipstick.” - Gwyneth Paltrow

Tidak ada komentar:

Posting Komentar